Friday 26 August 2011

Proposal Usaha Rental Play Station


PlayStation adalah konsol permainan grafis dari era 32-bit. Pertama kali diproduksi oleh Sony sekitar tahun 1990. PlayStation diluncurkan perdana di Jepang pada 3 Desember 1994, di Amerika Serikat 9 September 1995 dan Eropa 29 September 1995. PlayStation menjadi sangat terkenal sehingga membentuk "Generasi PlayStation".

Mari kita mulai hitung2an modal playstation :
Harga jual pasaran(harga dapat berubah)
Mesin ps2 hardisk 80g network adaptor tw Rp. 1.3jt-1.5jt(dapat 2 stik tw)
Mesin ps2 hardisk 80g network adaptor ori Rp. 1.5jt-1.8jt(dapat 2 stik tw)

Harga stik :
TW 30-35RB/pc
Ori 45-100rb/pc
MEMORY CARD 45-60RB/pc

Harga tv 21” baru made in china Rp. 700-800rb
Tv 21” 2nd made in china Rp.200-400rb

Harga service :
Mesin/hdd/network adaptor = Rp.75rb-tidak terbatas(tergantung kerusakan)
Stik = 6000-25rb

Gaji pegawai, biasa berupa komisi sebesar 30% omset, ada juga di tempat lain digaji sebesar Rp. 15rb/hari.

Biaya listrik sekitar Rp. 100rb-200rb/bulan untuk pemakaian 6-8 set tv dan ps

Biaya rental/jam disesuaikan dengan kondisi lingkungan dengan memperhatikan factor kemampuan ekonomi sekitar dan factor competitor. Harga standard saat ini adalah rp.2rb - 2,5rb /jam

Jam buka dan jam tutup tergantung kepada kondisi tempat. Dalam perhitungan saya terutama untuk orang yang akan menyewa, saya selalu bilang jam aktif untuk perhitungan di atas kertas adalah 5 jam sehari. Prakteknya jam operasional antara 8-10 jam sehari.

Perkiraan perhitungan :
Modal Awal: 5 playstation @1.500.000 : 4.500.000
5 TV china @800.000 : 4.000.000
2 Memory card @60.000 : 120.000
Total : 8.620.000

Keuntungan Bulanan
Dalam sehari satu unit PS dibuat aktif 5 jam @2.000 berarti omset : 50.000
Dalam Sebulan 30 x 50.000 : 1.500.000
Dikurangi biaya tenaga kerja : 400.000
Listrik : 50.000
Lain2 : 50.000
Keuntungan bersih : 1.500.000 - (400.000-50.000-50.000) : 1.000.000

perkiraan saja balik modal sekitar 9 bulan tpi temen2 dpt PS nya tuh,..
Semoga bermanfaat,...


3 comments: